♫•*¨*•.¸¸ﷲ¸¸.•*¨*•♫♥♥♥♥♥♥♫•*¨*•.¸¸ﷲ¸¸.•*¨*•♫♥♥♥♥♥♥♥♥♥♥
بِسْــــــــــــــــــمِ اﷲِالرَّحْمَنِ اارَّحِيم
Sebuah kiriman dari seorang Sahabat
Kutulis kisah nyata ini,yg semoga ada mamfaatnya bagi kita semua.
Kisah ini, adalah kisah seorang sahabat yg pernah ku jumpai 2 tahun lalu,
di saat menyelesaikan sisa adm, dgn pihak perusahaan, disanalah aku mengenalnya,
kala aku menginap di sebuah hotel,,,,
Utk lebih enaknya aku menulis kisah ini, ku tempatkan ''aku'' sebagai pelakon, dan ''dia/ibu L.''
(aku sendiri/penulis)
Saat suamiku memutuskan utk mengambil sisanya dijogya,kesulitan ekonomipun mulai kurasakan,
apalagi dgn adanya 4 orang anak kami,yg sdh duduk dibangku SMP, dan 2 lainnya dibangku SD.
Kucoba bekerja menjadi seorang receptionis di sebuah hotel, yg Alhamdulillah,
dpt sedikit menutupi kekurangan yg ada,Namun kesulitan kembali ada,
saat mamaku mengalami kelumpuhan akibat reumatik,
mungkn karna mama bekerja sebagai penjual kain keliling,
Kondisi ini membuat aku hrs pindah kerumah mama dgn anak2 (selama ini aku dan keluarga masih ngontrak),
aku masih memiliki 2 orang adik laki dan perempuan yg msih duduk di bangku SMU.
Sementara papaku sdh meninggal 4 thn lalu.
Jadilah aku tulang punggung keluarga dan kondisi ini membuatku pusing,apalagi dgn gajiku hanya 8 rts rb/bln.
Saat aku bungung inilah,godaan dari para tamu laki2 mulai menjadi pertimbanganku.
Dan kelak anakku meminta uang utk beli buku sekolah, imanku pun goyah.
Mulailah aku melakoni pekerjaan yg di larang dlm agama, kadang hati kecilku merintih,
sakit,,,apalagi aku sadar aku msh berstatus ''istri''. Tdk ada yg mengetahui pekerjaanku ini,
dan utk menyamarkannya aku kost dibelakang hotel tempatku bekerja,
di kala senggang aku tetap menjenguk rumah ibu,dan ke 4 anakku.
Hampir semua kebutuhan sekolah ke2 adikku,serta ke 4 anakku dpt teratasi,
demikian jg kebutuhan hidup yg lain,bahkan aku dpt membantu biaya pendidikan suami,
Kukatakan saja padanya jika aku melanjutkan usaha ibu, berjualan kain keliling.
Diapun setuju saja.
Sampai suatu hari datang seorang ibu muda, menginap dihotel tempatku bekerja,
ibu itu bernama ibu L.
(ngga usah disebutkan namanya), katanya ada urusan dgn kantor tempat dia bekerja beberapa bulan lalu.
,Hari pertama dan kedua, ngga ada yg menarik buat aku kisahkan,
meski jujur aku suka melihat sikapnya,
cuma dia agak pendiam, keluar saat kekantor, dan saat makan di restaurant depan hotel,
setelah itu msk kamar dan ngga pernah muncul lagi.
Namun hr ke 3 tiba2 dia menyapaku ramah,
dan brrbasa-basi tentang pekerjaanku, dia bermaksud mencari rumah kost,
krn urusannya masih 2 bln baru selesai.
Ngga enak jika tinggal terus dihotel,
disamping pandangan mata orang selalu 'miring' pada wanita yg keluar msk hotel,
diapun bilang biaya hotel terlalu berat jika hrs sampai 2 bln lagi d sini.
Akupun langsung menawarkan rumah tempat aku kost,
dan diapun setuju tapi mau liat2 dulu, kami berduapun segera kesana,
aku berharap dia mau kost ditempatku,
dgn begitu aku bisa mengenalnya lebih dekat lagi,,,
jujur seperti ada yg menarik dlm dirinya,
yg tidak dapat saya mengerti.
Hati saya merasakan nyaman jln dan dekat dgnnya.
(ini bukan krn suka sesama jenis lho).
aku wanita normal bahkan sdh punya 4 orang anak, dan Alhamdulillah,
dia mau kost ditempatku, teduh dan ngga bising katanya,
apalagi banyak bunga2an d halaman.
Maklum ibu kostku orangnya rajin dan telaten ngurus rumah, makanya aku betah di sini.
Kamipun jd bersahabat, dia cerita kalau dia sdh punya suami, dan punya seorng putri.
Suaminya adalah pimpinan ditempatnya bekerja, hmmm,,, pantesan, kataku dlm hati.
Tenang dan bersahaja,, dan kini sementara diproses. Mengapa,,? Tanyaku.
Dia hnya tersenyum dan menjawab singkat, panggilan hati.
Aku semakin penasaran tp ngga berani nanya. Dan malamnya saat aku tdk ada ''panggilan luar'',
aku main kekamarnya, aku sangat terkejut krn kudapati dia sedang sholat,
namun yg membuatku terkejut bukan sholatnya,
tapi wajahnya yg basah dgn airmata, sampai mukena yg dipakainya bagian depan ikut basah.
Aku duduk diam dan menunggu dia selesai sholat isya,,, lama jg. dlm hatiku bertanya,,
apalagi sih yg dimintanya sama Allah,, dari penampilannya saja aku bisa tahu siapa dia,
jelas dlm segi materi,
dia ngga kekurangan.
Tidak seperti aku, Selesai sholat dia mengajakku salaman dan tersenyum,,,
begitu teduh raut wajahnya yg td kulihat basah dgn airmata.
Kamipun ngobrol2 dan saat dia nanya siapa aku dan kehidupanku, akupun cerita apa adanya.
Ngga tahu kenapa, Dia cuma tersenyum, ngga bicara apa2,
membuat aku jd penasaran,,
dan bertanya, dia pun memberi sedikit nasehat agama dan bilang segeralah bertaubat,
krn 'maut' tak pernah tahu kapan datang, tapi pasti menyapamu.
Gimana jika saat lg ''begitu'' ajal menjemputmu?
Aku terhenyak, bathinku bergemuruh, dan jebol lah bendungan airmataku, aku menangis,,,,,
entah mengapa,,, aku cuma tahu aku sangt takut. Sambil tersendat aku cuma bilang,
jika sdh dapat modal, aku akan berhenti dr 'pekerjaanku.'' dia cuma mengaminkan dan bilang,
''mulailah dari sekarang, mandi dan berwudhulah,
mohon ampun pada-Nya''. Ntah mengapa akupun langsung mengikuti kata2nya,
dan sejak saat itu akupn rajin sholat malam,
sampai aku ngga tahu mengapa dan darimana dlm wktu 2 minggu saja,
saat aku menghitung uang yg selalu aku kumpul dlm kaleng khong guan dikamarku,
ternyata lebih dr 40 an jt.
Subhanallah,,,,, aku bawa kekamarnya uang itu utk memperlihatkan padanya sambil menangis,
tdk menyangka bisa demikian banyak dan cepat. Diapun memelukku dan ikut menangis,
kemudian berkata ''pertolongn Allah selalu tdk terduga dan tdk kita tahu dimana datangnya''
dan Allah Maha Mengabulkan do'a hamba-Nya yg bertaubat dan ingin kembal kejalan-Nya''.
Akupun bertaubat dan berhijab, kemudian membuka toko.
Kelontong didepan rmh ibu.
Saat suami pulang akupun dgn jujur menceritakan apa yg sdh aku lakukan,
dan memohon maafnya,Pun dgn sadar ku sarankan dia menikah lagi,
aku merasa kotor
dan tak pantas mendampingginya, namun suamiku berkata,
dia sdh redha dan memaafkn aku,
dan melupakan semua itu.
Subhanallah,,,
Betapa mulianya hatimu suamiku,,
akupun jatuh dalam sujud syukurku pada-Nya
Ambil Hikmah dari petikan Kisah
Semoga bermanfa'at
Oleh:Admin Andhika Al-Banjari Mtp
ƸӜƷ.¸¸✿¸.•❤•.❀.ƸӜƷ.❀.•❤•.¸✿¸¸.ƸӜƷ
Dipersilahkan bagi yang ingin share or copas,
semuanya milik bersama
Bagi sahabat2 Muslimah Sholehah
yang berminat dan bersedia memberikan ilmunya berupa catatan,
puisi, doa dan kisah yang dapat menambah keimanan kita,
silahkan hubungi admin Andhika Al-Banjari Mtp
♥♫♥♫♥♫♥♥♫♥♫♥♫♥♥♫♥♫♥.
✿ Prinsip ABC ✿
✩ A mbil yang baik
✩ B uang yang buruk
✩ C iptakan yang baru
Keep Istiqomah wa HAMASAH
0 komentar:
Posting Komentar